Download

Selasa, 01 Januari 2013

Pelajarilah KEKUATAN Yang Dimiliki


Terjunlah kedalam pengalaman, mengarahkan segenap kemampuan, tetaplah terbuka dengan segala kemungkinan, atasi rasa takut. Kenali cara apapun yang menghalangi. -Robert K. Cooper



Cara Anda bersikap  serta menampilkan siapa diri Anda itu yang menunjukan bagaimana orang lain bersikap terhadap Anda. Jika Anda bersikap dan tampil sebagai orang yang positif dan berpengaruh maka orang lain akan menganggap Anda demikian. Apa yang Anda tampilkan pada akhirnya akan menentukan bagaimana orang lain itu memposisikan Anda.
Bisa mencul kemungkinan ketika  orang lain akan mengenal ada yang ingin lebih dekat tapi juga ada juga yang malah makin ingin menjauh setelah tahu Anda, gak ada yang salah yang jelas apa yang Anda tampilkan begitulah mereka memperlakukan Anda.


Kita hari ini terbentuk dari hari-hari yang telah lalu. Setiap gerakan atau ekspresi tertentu yang Anda tampilkan dalam sikap menujukan apa yang ingin Anda capai dikemudian hari. Jika citra positif yang anda tampilkan maka semakin tinggi pengaruh positif dari sekeliling yang anda peroleh. Jika sebaliknya, tentu keberadaan anda yang terancam, contohnya Anda menjadi orang yang tidak diharapkan berlama-lama tinggal ditempat itu. 

Bangunlah nilai-nilai positif dimana pun Anda berada, jika kebetulan Anda berkerja disebuah perusahaan maka keberadaan akan sangat diperhitungkan. Jika tinggal dimasyarakat tentu anda akan menjadi andalan masyarakat tempat anda tinggal disana. Semakin Anda terbiasa menjadi pemain inti dalam sebuah pertandingan, tentu  kepiawaian dan pengalaman Anda terus meningkat, hal ini sebagai sebuah modal. 

Selanjutnya harus menunjukan bahwa Anda memang layak untuk diperhitungkan caranya terus  melatih diri  serta menunjukan Anda sangat  percaya diri,   berkomitmen, dan memiliki kredibilitas.


Menempatkan Diri dengan Tepat

Dimana pun Anda berdiri  saat ini yakinlah bahwa tanah yang dipijak itu akan menghantarkan pada arah pijakan yang lebih baik. Syaratnya selalu cermat dalam menempatkan diri.  Oliver W. Holmes menyatakan bahwa hal yang terbaik didunia ini bukanlah tempat dimana kita berpijak, tetapi kearah mana kita melangkah. Tubuh ini ibarat perahu yang dikendalikan oleh seorang nahkoda, kemana pun arah kapal itu berlayar tergantung kendali sang nahkoda. Nahkodanya badan  adalah diri kita sendiri. Andalah penentu jalan kemana tubuh ini melangkah.

Kita tidak akan menjadi apa-apa kalo tidak melakukan apa-apa. Jadi seseorang akan meraih sesuatu yang diusahakanya jika dia mau untuk bekerja. Siapa yang menanam, maka ia yang memanen. Hanya saja apa yang di penen itu tergantung apa yang ditanam, tidaklah mungkin jika anda menanam cabe akan memanen padi.

Menempatkan diri pada porsinya adalah dengan  menempatkan badan agar segera bertindak lalu bersabar untuk memperoleh apa yang dimenjadi tujuan. Orang yang paling menderita adalah mereka yang tidak memiliki keberanian untuk bertindak sedang ia memiliki kemampuan untuknya. Keinginan dan cita-cita hanya menjadi penghias  tatkala sedang berkhayal saja, tak lebih. 


0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More